Author Guidelines

PEDOMAN PENULISAN

 Agrisosco of Engineering

Tata cara penulisan dan pengiriman naskah dalam Agrisosco of Engineering adalah sebagai berikut:

  1. Naskah yang dikirim merupakan karya ilmiah yang belum pernah dipublikasikan dalam media manapun dan tidak mengandung unsur plagiarisme;
  2. Naskah dapat ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris sepanjang 10-15 halaman , kertas berukuran A4, jenis huruf Times New Roman, ukuran 11 pt, spasi 1, tiap paragraf dijorokan 1 cm, dan margin kanan, kiri, atas, bawah 3 cm;
  3. Naskah ditulis dalam format jurnal dengan sistematika mencakup: Judul Artikel, Nama Penulis (Lembaga Penulis, Alamat Email Penulis), Abstract, Keywords, Pendahuluan, Pembahasan (terdiri dari sub-sub pembahasan yang berdiri sendiri), Penutup, dan Daftar Pustaka;
  4. Judul artikel ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris. Judul artikel harus spesifik dan lugas yang menggambarkan isi artikel secara komprehensif;
  5. Abstrak (abstract) ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris secara komprehensif dan mencerminkan esensi tulisan. Abstrak ditulis dengan jenis huruf times new roman ukuran 11 pt, dan spasi 1. Abstrak terdiri dari minimum 150 kata dan maksimum 250 kata;
  6. Kata kunci (keywords) yang dipilih adalah dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris, mencerminkan kandungan esensi artikel sejumlah 5 kata/frase;
  7. Cara pengacuan dan pengutipan menggunakan model Sistem rujukan dan daftar pustaka disarankan menggunakan program Mendeley (www.mendeley.com), End Note (www.endnote.com), yang mengunakan sistem APA (Association Psychology of America). Rujukan dicantumkan dalam daftar pustaka hanyalah rujukan yang benar-benar dikutif dalam naskah.
  8. Untuk artikel hasil penelitian, daftar pustaka dirujuk dari sekitar 10-15 artikel jurnal ilmiah. Sedangkan artikel non penelitian sekurang-kuranya telah merujuk 15 artikel ilmiah. Kemutakhiran jurnal ilmiah yang dirujuk sekurang-kurangnya 10 tahun terakhir.
  9. Daftar pustaka disusun secara alphabet dan penulisan rujukan diawali  dengan hurup kapital hanya pada awal kalimat. Setiap penulisan nama, tahun, judul artikel dan seterusnya diakhiri dengan titik (.) sebelum dilanjutkan kata berikutnya. Khusus penulisan volume (nomor) jurnal diberi tanda titik dua (:) tanpa jarak spasi.
  10. Naskah yang diterima redaksi akan direvisi jika terdapat perbaikan/kesalahan akan dikembalikan ke penulis untuk diperbaiki.
  11. Artikel yang terbit di Jurnal Agrisosco of Engineering apabila terindikasi Plagiat, maka sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis secara aturan perundang-undangan yang berlaku
  12. Pengelolah Jurnal pada prinsipnya hanya sebagai lembaga menerbitkan Artikel jurnal saja.